Rabu, 14 Jan 2026
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita Utama » Berikan Efek Jera, Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Sidang Disiplin Perkara Judi Online

Berikan Efek Jera, Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Sidang Disiplin Perkara Judi Online

  • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

JURNAL PEMALANG – Lanud Sultan Hasanuddin kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga disiplin dan integritas prajurit dengan menggelar sidang disiplin terkait kasus judi online yang menjerat beberapa anggota.

Sidang Disiplin ini dipimpin langsung oleh Danlanud Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto, di Gedung Serba Guna Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar, Senin (8/9/2025).

Dalam nasihat hukumnya, Danlanud Sultan Hasanuddin menegaskan bahwa setiap anggota TNI AU harus memegang teguh disiplin dan menjauhi segala bentuk pelanggaran, termasuk aktivitas perjudian online yang dapat merusak citra dan kehormatan satuan.

“Kita harus menjaga nama baik Lanud Sultan Hasanuddin dan TNI AU secara keseluruhan. Pelanggaran seperti judi online tidak bisa ditoleransi karena bertentangan dengan nilai-nilai profesionalisme dan kedisiplinan yang kita junjung,” tegas Danlanud.

Sidang ini merujuk pada surat Telegram Panglima TNI Nomor ST/521/2025 tanggal 20 Juni 2025 tentang penegakan hukum bagi prajurit yang terjerat judi online, serta Telegram Kasau Nomor T/34/2025 tanggal 30 Juni 2025 yang menginstruksikan tindakan tegas terhadap pelanggar.

Berdasarkan aturan tersebut, tersangka menerima putusan hukuman disiplin sesuai tingkat pelanggaran masing-masing.

Sidang disiplin ini bertujuan untuk memberikan efek jera sekaligus menegakkan aturan yang berlaku di lingkungan TNI AU.

Selain itu, Lanud Sultan Hasanuddin juga terus menggalakkan sosialisasi dan pembinaan agar seluruh anggota lebih memahami dan menghindari pelanggaran serupa di masa mendatang.*

  • Penulis: Fahroji

Rekomendasi Untuk Anda

  • Danrem 071/Wijayakusuma Pastikan Progres Pembangunan KDKMP Pemalang Berjalan Lancar

    Danrem 071/Wijayakusuma Pastikan Progres Pembangunan KDKMP Pemalang Berjalan Lancar

    • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Danrem 071/Wijayakusuma, Kolonel Inf Lukman Hakim, meninjau langsung progres pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di Desa Penggarit, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang, pada Senin (29/12/2025) sore. Kunjungan itu bertujuan memastikan proyek strategis penguatan ekonomi desa tersebut berjalan sesuai rencana. Kedatangan Danrem beserta jajaran pejabat Korem 071/Wijayakusuma disambut hangat oleh jajaran Forkopimda Pemalang, […]

  • Aghni Istihadul Ahbab dan Galo Prasasti Dinobatkan Menjadi Duta Wisata Pemalang 2025

    Aghni Istihadul Ahbab dan Galo Prasasti Dinobatkan Menjadi Duta Wisata Pemalang 2025

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Aghni Istihadul Ahbab dari SMKN 1 Randudongkal, dan Galo Prasasti dari SMAN 1 Randudongkal dinobatkan menjadi Juara I Duta Wisata Pemalang 2025 dalam Malam Grand Final Pemilihan Mas dan Mbak Duta Wisata Kabupaten Pemalang Tahun 2025, yang diadakan di RGP Convention Center, Rabu (19/11/2025) malam. Juara II diraih Falah Akbar dan Diana […]

  • 3 Cara Praktis Ekspresikan Diri Kamu Pakai Galaxy Z Flip7

    3 Cara Praktis Ekspresikan Diri Kamu Pakai Galaxy Z Flip7

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Setiap momen layak diabadikan dengan hasil yang maksimal. Baik itu kebersamaan bersama teman, penampilan di acara penting, maupun detail yang mencerminkan gaya personal, semuanya akan terlihat lebih menarik dengan sentuhan kreatif. Samsung Galaxy Z Flip7 hadir menjawab kebutuhan tersebut yang membantu pengguna menemukan filter terbaik versi mereka dengan cepat dan praktis, sekaligus […]

  • Produsen Batik di Jateng Terbesar se – Indonesia, Wagub Dorong UMKM Go Global

    Produsen Batik di Jateng Terbesar se – Indonesia, Wagub Dorong UMKM Go Global

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Jawa Tengah, Hj. Nawal Arafah Yasin mengatakan, Jawa Tengah telah membuktikan diri sebagai provinsi dengan produk kerajinan yang unggul, dibanding provinsi lain di Indonesia. Hal tersebut dibuktikan dengan jumlah produsen batik di Jateng sebanyak 2.229 unit. Itu tercatat sebagai pusat produksi terbesar di Indonesia. Dibandingkan […]

  • Konferensi Pers Akhir Tahun 2024 Polres Pekalongan, Gangguan Kamtibmas Turun

    Konferensi Pers Akhir Tahun 2024 Polres Pekalongan, Gangguan Kamtibmas Turun

    • calendar_month Rabu, 1 Jan 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Jelang pergantian tahun baru 2025 Polres Pekalongan gelar Konferensi Pers Akhir Tahun 2024 di aula Mapolres, Selasa (31/12/2024). Kegiatan ini dipimpin oleh Kapolres AKBP Doni Prakoso Widamanto, yang dihadiri Wakapolres Pekalongan Kompol Kholid Mawardi,  beserta PJU Polres Pekalongan dan para Perwira staf serta awak media. Dalam kesempatan ini Kapolres Pekalongan AKBP Doni […]

  • Harinto Pimpin Upacara HGN 2025, Ajak Guru Moga Mengabdi Tak Kenal Lelah

    Harinto Pimpin Upacara HGN 2025, Ajak Guru Moga Mengabdi Tak Kenal Lelah

    • calendar_month Selasa, 25 Nov 2025
    • account_circle Tuko Chaeron
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Moga – Puncak peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke-80 tahun 2025 di Kecamatan Moga berlangsung meriah dan khidmat. Upacara bendera dilaksanakan pada Selasa, 25 November 2025 di Alun-alun Kecamatan Moga, dengan diikuti oleh ratusan peserta yang terdiri dari siswa SD hingga SMA, serta seluruh guru dari berbagai jenjang pendidikan di […]

expand_less