Selasa, 13 Jan 2026
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pemalang Raya » Peringati Hari Pahlawan, Ratusan Peserta Ikuti Napak Tilas Kejuangan di Pemalang

Peringati Hari Pahlawan, Ratusan Peserta Ikuti Napak Tilas Kejuangan di Pemalang

  • calendar_month Minggu, 9 Nov 2025
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

JURNAL PEMALANG – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Ke 80 pada 10 November 2025 mendatang, ratusan peserta yang terdiri dari para siswa SLTA, SMK, MA, dan Mahasiswa serta masyarakat umum mengikuti kegiatan Napak Tilas Kejuangan dengan start di Lapangan Candi Batur Desa Bulakan Kecamatan Belik dan finish di Bukit Gambangan Desa Banyumudal Kecamatan Moga.

Peserta napak tilas tersebut dilepas langsung oleh Bupati Pemalang Anom Widiyantoro di Lapangan Candi Batur, Desa Bulakan, Kecamatan Belik, Sabtu (8/11/2025).

Bupati Anom dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada seluruh panitia dan peserta Napak Tilas Kejuangan dan berharap kegiatan tersebut dapat mewariskan nilai-nilai kejuangan dari para pendahulu dan semangat gotong royong kepada generasi muda.

“Persatuan masyarakat akan senantiasa bisa kita jaga, kita pelihara dalam membangun daerah kita tercinta ini untuk semakin maju, semakin sejahtera bersama-sama, semoga kegiatan ini bisa menjadi warisan dalam mengisi kemerdekaan,” ungkapnya.

Sementara itu, Asisten Administrasi Umum Sekda Kabupaten Pemalang, Supa’at melaporkan, kegiatan tersebut diikuti lebih dari 500 peserta yang terdiri dari siswa SLTA, SMK, MA, dan Mahasiswa serta masyarakat umum.

“Pemberangkatan kegiatan pelaksanakan napak tilas DHC 45 Kabupaten Pemalang Alhamdulillah pada pagi ini diikuti lebih dari 500 peserta Yang terdiri dari 37 regu putri dan 54 regu putra Pesertanya adalah anak-anak SLTA, SMA, SMK, dan MA termasuk di dalamnya mahasiswa dan peran serta masyarakat,” paparnya.

Masih dalam isi laporannya, Supa’at menyampaikan, tujuan Napak Tilas yang diselenggarakan oleh Dewan Harian Cabang Badan Pembudayaan Kejuangan 45 Kabupaten Pemalang berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Pemalang itu adalah untuk mengenang sejarah perjuangan bangsa Indonesia dan menghormati jasa para pahlawan.

Dalam kegiatan itu, juga dilaksanakan penyerahan santunan kematian dan kartu kepesertaan BPJS kepada tenaga kerja, bantuan sosial, hadiah lomba, pokok pikiran kebudayaan, dan hibah insentif lembaga keagamaan.

Dalam acara tersebut, Bupati Pemalang memberikan perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan kepada 19.242 pekerja rentan yang bersumber dari APBD tahun 2025.*

  • Penulis: Fahroji

Rekomendasi Untuk Anda

  • Buka Seminar HSN, Ini Pesan Bupati Pemalang

    Buka Seminar HSN, Ini Pesan Bupati Pemalang

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Bupati Pemalang Anom Widiyantoro membuka Seminar Hari Santri Nasional (HSN) Kabupaten Pemalang Tahun 2025.Seminar berlangsung di ruang pandawa Hotel Winner, Selasa (14/10/2025). Anom dalam sambutannya berpesan, agar peserta yang hadir agar menebarkan kebaikan dalam lingkungan masing-masing dan meningkatkan kualitas kehidupan bermasyarakat. “Mudah-mudahan kegiatan pagi ini bisa menjadi motivasi dan dalam rangka menjaga […]

  • Pengurus PWI Pemalang Periode 2023-2026 Resmi Dilantik, Berikut Susunan Lengkapnya

    Pengurus PWI Pemalang Periode 2023-2026 Resmi Dilantik, Berikut Susunan Lengkapnya

    • calendar_month Selasa, 3 Sep 2024
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    Jurnal Pemalang – Sekertaris Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Tengah Setiawan Hendra Kelana, mewakili Ketua Amir Machmud NS melantik pengurus PWI Pemalang Periode 2023-2026, Senin, (2/9/2024). Dalam sambutan, Sekretaris PWI Jateng mengharapkan kepengurusan PWI Pemalang yang baru ini dapat menjalankan program kerja yang telah ditetapkan. “Kami berharap pengurus PWI Pemalang masa bakti 2023-2026 ini dapat […]

  • Muspika Ulujami Bersama Pengurus Klenteng Tjeng Gie Bio Bagikan Ratusan Takjil

    Muspika Ulujami Bersama Pengurus Klenteng Tjeng Gie Bio Bagikan Ratusan Takjil

    • calendar_month Jumat, 5 Apr 2024
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNALPEMALANG.ID – Muspika Ulujami, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah bersama pengurus Klenteng Tjeng Gie Bio Ulujami melakukan kegiatan bakti sosia berbagi takjil. Sebanyak 350 takjil gratis itu dibagikan di depan Klenteng Tjeng Gie Bio, Jl. Raya Pantura Desa Rowosari Kecamatan Ulujami, Pemalang. Takjil dibagikan kepada masyarakat dan pengguna jalan sekitar yang menjalankan ibadah puasa. Pengurus Klenteng […]

  • Bupati Pemalang Anom Widiyantoro Bersama OPD Lakukan Bersih Jumat

    Bupati Pemalang Anom Widiyantoro Bersama OPD Lakukan Bersih Jumat

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Untuk mewujudkan Pemalang yang resik, hijau dan apik, Bupati Pemalang Anom Widiyantoro melakukan bersih-bersih dan penanaman pohon bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) setiap jumat pagi di seluruh pelosok Kabupaten Pemalang. Hal tersebut dikatakan Bupati usai melakukan penanaman pohon mangga arumanis di Lapangan Desa Gongseng Kecamatan Randudongkal, Jumat (14/11/2025). Ia juga mengajak kepada […]

  • Pengrajin Pisau Asal Jawa Tengah Meraih Predikat Terbaik di Inacraft Award 2024. Hanya Menggunakan Bahan Ini

    Pengrajin Pisau Asal Jawa Tengah Meraih Predikat Terbaik di Inacraft Award 2024. Hanya Menggunakan Bahan Ini

    • calendar_month Minggu, 3 Mar 2024
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNALPEMALANG.ID – Heri Susanto salah seorang pengrajin bilah senjata tajam asal Desa Sanggrahan, Kecamatan Pakis, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, meraih predikat terbaik dalam Inacraft Award 2024, Minggu (3/3/2024). Prestasi tersebut membuktikan, bahwa kerajinan asal Jawa Tengah mampu unjuk gigi pada ajang pamer kerajinan internasional di antara ribuan produk. Heri yang meraih juara atas produk pisau […]

  • Pascabencana Banjir, Pekan Depan Prmprov Jateng Tentukan Langkah Rahabilitasi

    Pascabencana Banjir, Pekan Depan Prmprov Jateng Tentukan Langkah Rahabilitasi

    • calendar_month Senin, 25 Mar 2024
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNALPEMALANG.ID – Penjaban Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana mengatakan, Pemprov Jateng akan menentukan langkah rahabilitasi pascabencana banjir di wilayahnya pada pekan depan. Hal itu dilakukan setelah seluruh genangan air disedot. “Dengan berkolaborasi bersama sejumlah pihak, pemerintah akan membantu membersihkan lingkungan permukiman warga,” ucap Nana Sudjana, di sela mendampingi Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo […]

expand_less