Jumat, 23 Jan 2026
light_mode
Trending Tags
Beranda » Lintas Daerah » 253 Sertifikat PTSL Diserahkan ke Warga Kayugeritan, Polsek Karanganyar Lakukan Monitoring Ketat

253 Sertifikat PTSL Diserahkan ke Warga Kayugeritan, Polsek Karanganyar Lakukan Monitoring Ketat

  • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

JURNAL PEMALANG – Sebanyak 253 sertifikat tanah dari program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) Tahun 2025 resmi diserahkan kepada warga Desa Kayugeritan, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Pekalongan, dalam sebuah seremoni yang digelar di Aula Balai Desa Kayugeritan, Jumat (10/10/2025) pagi.

Acara dihadiri sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat, antara lain Camat Karanganyar Budi Rahmulyo, Kepala Desa Kayugeritan Mulyatno, serta perwakilan dari ATR/BPN Kabupaten Pekalongan, Arifanto bersama tim. Tak ketinggalan, hadir pula Bhabinkamtibmas Desa Kayugeritan, Aiptu Darudin, yang juga bertugas melakukan monitoring pengamanan selama kegiatan berlangsung.

Kapolsek Karanganyar Iptu Mastur menegaskan, bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas di lokasi kegiatan merupakan bagian dari komitmen Polsek Karanganyar dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama proses distribusi sertifikat kepada masyarakat.

“Kami pastikan kegiatan berjalan aman dan tertib. Penyerahan sertifikat tanah ini sangat penting bagi masyarakat, karena menyangkut legalitas atas hak milik mereka. Oleh karena itu, kami tempatkan personel untuk monitoring dan antisipasi potensi gangguan,” ujar Iptu Mastur.

Menurutnya, program PTSL merupakan salah satu bentuk perhatian pemerintah dalam memberikan kepastian hukum bagi masyarakat atas tanah yang mereka miliki. Ia juga mengapresiasi antusiasme masyarakat yang mengikuti kegiatan dengan tertib dan lancar.

Kegiatan penyerahan sertifikat berlangsung hingga selesai tanpa kendala berarti. Warga yang hadir tampak antusias dan menyambut baik program ini, yang menurut mereka sangat membantu dalam memperjelas status kepemilikan lahan yang selama ini belum bersertifikat.

Dengan selesainya penyerahan ini, diharapkan warga Desa Kayugeritan dapat memanfaatkan sertifikat tersebut sebagai dasar hukum yang kuat dalam mengelola dan memanfaatkan tanahnya ke depan.*

  • Penulis: Fahroji

Rekomendasi Untuk Anda

  • Perumda Tirta Mulia Pemalang Tandatangani Perpanjangan Kerjasama dengan Kejari Pemalang

    Perumda Tirta Mulia Pemalang Tandatangani Perpanjangan Kerjasama dengan Kejari Pemalang

    • calendar_month Kamis, 8 Agt 2024
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    Jurnal Pemalang – Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang menandatangani perpanjangan kerjasama dengan Kejaksaan Negeri (Kejari) Pemalang tentang permasalahan hukum di bidang perdata dan tata usaha negara, Kamis (8/8/2024). Penandatanganan dilakukan oleh Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang Slamet Efendi dan Kepala Kejari Pemalang Muib, di Ruang Rapat Werkudara Kantor Perumda […]

  • Pejabat dan Karyawan Rumah Sakit Dr. M. Ashari Diharapkan Terus Meningkatkan Pelayanan

    Pejabat dan Karyawan Rumah Sakit Dr. M. Ashari Diharapkan Terus Meningkatkan Pelayanan

    • calendar_month Rabu, 18 Sep 2024
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    Jurnal Pemalang – Bupati Pemalang Mansur Hidayat mengharapkan para pejabat dan karyawan rumah sakit Umum Daerah (RSUD) Dr. M. Ashari terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Terlebih kepada masyarakat yang sedang dirawat. Harapan itu Mansur sampaikan dalam acara Visitasi Izin Operasional RSUD Dr. M. Ashari Kabupaten Pemalang di Aula RSUD setempat, Rabu (18/9/2024). “Ayo tingkatkan pelayanan […]

  • Angota Panwascam se-Kabupaten Pemalang Dilantik, Ini Harapan Mansur Kepada Terlantik

    Angota Panwascam se-Kabupaten Pemalang Dilantik, Ini Harapan Mansur Kepada Terlantik

    • calendar_month Jumat, 24 Mei 2024
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNALPEMALANG.ID – Bupati Pemalang Mansur Hidayat menghadiri Pengambilan Sumpah Janji dan Pelantikan, serta Pembekalan Anggota Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) se-Kabupaten Pemalang pada Pemilihan Tahun 2024 di salah satu Hotel di Pemalang, Jum’at (24/5/2024). Usai menyaksikan mereka dilantik, Mansur mengharapkan Panwascam dapat menerima dan menindaklanjuti laporan yang berkaitan dengan pelanggaran terhadap undang-undang kepemiluan. “Saya juga berharap […]

  • Taj Yasin Tegaskan, Peningkatan Kuota Haji Harus Diimbangi dengan Layanan yang Lebih Baik

    Taj Yasin Tegaskan, Peningkatan Kuota Haji Harus Diimbangi dengan Layanan yang Lebih Baik

    • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Kuota Jemaah haji Jawa Tengah pada 2026 mencapai 34.122 orang. Jumlah itu mengalami peningkatan sebanyak 3.745 orang dibandingkan tahun sebelumnya. Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin menegaskan, kenaikan kuota tersebut harus diimbangi dengan kesiapan layanan yang lebih baik, agar tidak menimbulkan persoalan di lapangan. “Kami harap penyelenggaraan 2026 bisa lebih baik lagi, […]

  • Kasus Kekerasan Terhadap Perempua Masih Tinggi, Sekda : Ini Seperti Fenomena Gunung Es

    Kasus Kekerasan Terhadap Perempua Masih Tinggi, Sekda : Ini Seperti Fenomena Gunung Es

    • calendar_month Sabtu, 23 Nov 2024
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    Jurnal Pemalang – Kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak di Kabupaten Bantul masih terbilang cukup tinggi. Pasalnya, dua kasusu tersebut tercatat ada 160 kasus. Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Bantul, Agus Budiraharja saat peringatan hari anti kekerasan terhadap perempuan di halaman DP3AP2KB (Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana), […]

  • Ramadan 1445 H, CSR Perumda Tirta Mulia Pemalang Berikan Santunan Anak Yatim Piatu, Lansia, dan Dhuafa

    Ramadan 1445 H, CSR Perumda Tirta Mulia Pemalang Berikan Santunan Anak Yatim Piatu, Lansia, dan Dhuafa

    • calendar_month Minggu, 24 Mar 2024
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNALPEMALANG.ID – Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang mengadakan kegiatan Corporate Social Responsibiliti (CSR) Ramadan 1445 H di halaman kantor Perumda setempat Minggu, (24/3/2024) sore. Dalam kegiatan itu Perumda Tirta Mulia Pemalang memberikan santunan kepada anak yatim piatu dan paket sembako untuk lansia dan dhuafa. Santunan anak yatim piatu diberikan secara simbolis oleh Bupati […]

expand_less