Sabtu, 24 Jan 2026
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pemalang Raya » PRPM dan PRNA Bumiayu Sukses Gelar Musyran Bersama

PRPM dan PRNA Bumiayu Sukses Gelar Musyran Bersama

  • calendar_month Senin, 27 Jan 2025
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

JURNAL PEMALANG – PR Pemuda Muhammadiyah dan NA Bumiayu Brebes gelar Musyran bersama di SDM Bumiayu, Ahad (26/01/2025)

Pemuda Muhammadiyah dan Nasyiatul Aisyiyah Ranting Bumiayu sukses gelar Musyran (Musyawarah Ranting) bersama sebagai permusyawaratan tertinggi di SD Muhammadiyah Bumiayu Brebes pada hari Ahad, 26 Januari 2025.

Musyran yang dibuka oleh Pimpinan Ranting Bumiayu mengangkat tema “Bumiayu Berkemajuan dengan Semangat Pemuda dan Perempuan”.

Musyran yang diawali dengan pengajian oleh Ustadz Utsman Arif Fathah, Lc, M.Pd (Mudir Pesantren MBS Bumiayu) berlangsung meriah, semarak dan penuh keakraban.

Mudir MBS Bumiayu menekankan pentingnya eksistensi Pemuda dan NA untuk bersinergi dalam membangun dan membentuk generasi religius yang unggul dan berkarakter dengan internalisasi nilai-nilai agama sebagai pondasi dasar sehingga ke depannya generasi muda Muhammadiyah akan menjadi sosok pimpinan yang bermartabat, bijaksana dan visioner berkemajuan yang penuh kesantunan, tegasnya.

Nur Zaman, S.Pd selaku Ketua PCPM Bumiayu berharap Musyran ini bukan hanya sebagai ajang pergantian pengurus, namun yang terpenting adalah bagaimana menjadikan pemuda sebagai wadah dakwah yang menggembirakan, memberdayakan, menggerakkan dan menumbuhkan semangat juang tinggi sebagai bekal menempa diri agar bisa menjadi generasi unggul berkeadaban yang didambakan dan dibanggakan oleh persyarikatan Muhammadiyah, tegas Guru SMAN 1 Bumiayu.

Sementara, Eri Yuni Susanti, S.Pd selaku Ketua PCNA Bumiayu mengingat akan pentingnya kiprah NA sebagai agent perubahan yang menjadi garda depan yang berkarakter, religius, tangguh dan mengemban misi dakwah Islam, ungkap Guru TK ABA Bumiayu.

Setelah LPJ, pemilihan formatur dan diskusi panjang dan alot. Akhirnya tim formatur Pemuda Muhammadiyah dan Nasyiatul Aisyiyah Ranting Bumiayu Brebesq memutuskan untuk memberikan amanahqq kepemimpinan periode 2025-2028 kepada Muhammad Khoirunnaza Azamani, S.Pd sebagai Ketua PRPM Bumiayu dan Hazmi Annisatul Alfiah, S.ST sebagai Ketua PRNA Bumiayu.

Hadir pada pembukaan Musyran Ketua PCA Bumiayu, PRM Bumiayu, Ketua PRA Bumiayu, Ketua PCPM-PCNA Bumiayu, Mudir MBS Bumiayu dan seluruh warga PRPM-PRNA Bumiayu*

  • Penulis: Fahroji

Rekomendasi Untuk Anda

  • mitsubishi expander

    Target Tinggi Mitsubishi Expander ‘Goyang’ Avanza

    • calendar_month Sabtu, 9 Sep 2017
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia, atau MMKSI, secara resmi telah memperkenalkan jagoan barunya Xpander di enam kota besar secara serentak. Salah satunya di Kota Medan, Sumatera Utara, Jumat malam 11 Agustus 2017. Tak tanggung-tanggung, tugas berat diemban Mitsubishi Sumatera Utara. PT MMKSI menargetkan Mitsubishi Sumatera Utara dapat merebut 25 persen pasar MPV 1.500cc […]

  • Pelaku Begal Viral di Medsos, Akhirnya Dicokok Polisi

    Pelaku Begal Viral di Medsos, Akhirnya Dicokok Polisi

    • calendar_month Kamis, 30 Jan 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Aksi begal yang Viral di Media Sosial (Medsos) di wilayah Bojong, Kabupaten Pekalongan akhirnya berhasil ditangkap Polisi. Para pelaku begal tersebut sebelumnya beraksi di Jl. Betikan Raya Desa Bojong Minggir, Kecamatan Bojong dan berhasil menggasak HP milik korban. Kasubsi Penmas Sihumas Polres Pekalongan Iptu Suwarti menjelaskan bahwa sebelumnya, aksi begal terjadi pada […]

  • KPU Batang Tetapkan DPT untuk Pilkada Serentak Sebanyak 620.695

    KPU Batang Tetapkan DPT untuk Pilkada Serentak Sebanyak 620.695

    • calendar_month Rabu, 18 Sep 2024
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    Jurnal Pemalang – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Batang menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah, serta Bupati dan Wakil Bupati Batang sebanyak 620.695. Ketua KPU Batang Susanto Waluyo mengatakan, perbaikan pemuktahiran DPT hari ini atas saran Bawaslu Batang dan masyarakat sesuai peraturan tahapan Pilkada Serentak. Sebelum dilakukan penetapan […]

  • Pengurus Forum OSIS Purbalingga Dikukuhkan, Diharapkan Organisasi Pemuda Lain Sinergi Dengan Pemerintah

    Pengurus Forum OSIS Purbalingga Dikukuhkan, Diharapkan Organisasi Pemuda Lain Sinergi Dengan Pemerintah

    • calendar_month Kamis, 17 Okt 2024
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    Jurnal Pemalang – Pengurus Forum OSIS Kabupaten Purbalingga Generasi 4 masa bakti 2024-2025 resmi dikukuhkan, Kamis (17/10/2024). Mereka dikukuhkan oleh Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Dan Pariwisata (Dinporapar) Kabupaten Purbalingga di Pendopo Dipokusumo Purbalingga. Kepala Dinas Dinporapar Purbalingga R. Budi Setiawan mengatakan, forum OSIS ini membawa semangat dan dampak positif bagi para pemuda. “Harapannya Forum OSIS […]

  • Ratusan Pelaku Usaha Jateng Dilatih Melek Digital, Nawal Yasin Tekankan 3 Kunci Gaet Pelanggan

    Ratusan Pelaku Usaha Jateng Dilatih Melek Digital, Nawal Yasin Tekankan 3 Kunci Gaet Pelanggan

    • calendar_month Rabu, 3 Des 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Ratusan pelaku usaha dari berbagai jenis usaha di Jawa Tengah mengikuti kegiatan Pelatihan Melek Digital bagi Pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) dan Industri Kecil Menengah (IKM), di Gedung Merah Putih, Kompleks Kantor Gubernur Jateng, Rabu (3/12/2025). Pelatihan tersebut digelar Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Jateng, bekerja sama dengan Dinas Komunikasi dan […]

  • Rizal Bawazier Bagikan Minuman Kesehatan untuk Anak Yatim/Piatu Terdampak Rob di Pemalang

    Rizal Bawazier Bagikan Minuman Kesehatan untuk Anak Yatim/Piatu Terdampak Rob di Pemalang

    • calendar_month Jumat, 17 Jan 2025
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    Jurnal Pemalang – Anggota DPR RI dapil Jateng X, Rizal Bawazier bagikan 510 botol minuman kesehatan (Yakult) untuk anak yatim/piatu terdampak banjir rob di wilayah Kecamatan Ulujami, Pemalang Jawa Tengah, Jum’at (17/1/2025). Yakul dibagikan di enam titik lokasi terdampak banjir rob, yaitu di SD Negeri 03 Kaliprau, MI Muhammadiyah Kaliprau, SD Negeri 01 Blendung, SD […]

expand_less