Jumat, 23 Jan 2026
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita Utama » Ratusan Pelaku Usaha Jateng Dilatih Melek Digital, Nawal Yasin Tekankan 3 Kunci Gaet Pelanggan

Ratusan Pelaku Usaha Jateng Dilatih Melek Digital, Nawal Yasin Tekankan 3 Kunci Gaet Pelanggan

  • calendar_month Rabu, 3 Des 2025
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

JURNAL PEMALANG – Ratusan pelaku usaha dari berbagai jenis usaha di Jawa Tengah mengikuti kegiatan Pelatihan Melek Digital bagi Pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) dan Industri Kecil Menengah (IKM), di Gedung Merah Putih, Kompleks Kantor Gubernur Jateng, Rabu (3/12/2025).

Pelatihan tersebut digelar Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Jateng, bekerja sama dengan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Jateng.

Pada kesempatan itu, Ketua Dekranasda Jateng, Nawal Arafah Yasin mengatakan, potensi produk UMKM di Jateng luar biasa. Pihaknya mendorong para pelaku usaha, untuk beradaptasi dengan tantangan dunia digital.

Dikatakan, berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS), UMKM di Jateng dan DI Yogyakarta menjadi yang terbanyak di Indonesia, dengan jumlah mencapai 996.951 usaha atau 22,15 persen dari total UMKM nasional.

“Jawa Tengah memiliki produk yang sangat luar biasa. Sekarang kita berikan satu solusi tidak hanya pemasarannya konvensional, tetapi juga menggunakan digital,” ujar Nawal seusai membuka pelatihan.

Kegiatan pelatihan itu juga sejalan dengan program Gubernur Ahmad Luthfi dan Wakil Gubernur Taj Yasin, dalam pemberdayaan pelaku UMKM. Bahkan, UMKM adalah salah satu sektor penggerak ekonomi daerah.

Nawal mengungkapkan, Dekranasda Jateng tidak hanya memfasilitasi pelatihan, tetapi ikut memasarkan produk-produk UMKM supaya bisa naik kelas dan mampu bersaing dengan produk internasional.

“Harapannya dari pelatihan ini, semakin banyak IKM dan UKM yang bisa naik kelas, dengan dia juga bisa memasarkan secara digital yang tentunya cost-nya lebih murah,” beber istri Wakil Gubernur Jateng tersebut.

Menurut Nawal, pemasaran digital tidak sekadar mengunggah produk di media sosial. Dia menekankan, tiga kunci penting yang harus dikuasai pelaku usaha untuk menggaet pelanggan.

Pertama, yakni memperhatikan traffic. Pelaku usaha harus memiliki kreativitas dalam memasarkan produk di platform digital, agar dapat menjangkau audiens luas dan mendapatkan banyak kunjungan.

“Kedua, konversi, ini bagaimana dia diajarkan copywriting, dia membuat iklan, dan dia juga harus bisa memiliki teknik caranya closing. Sehingga, bukan hanya melihat saja, tapi konsumen juga beli,” imbuh Ketua TP PKK Jateng ini.

  • Penulis: Fahroji

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pekan Imunisasi Dunia di Pemalang Targetkan 360 Anak

    Pekan Imunisasi Dunia di Pemalang Targetkan 360 Anak

    • calendar_month Kamis, 24 Apr 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pemalang dr. Yulies Nuraya mengemukakan bahwa Pekan Imunisasi Dunia (PID) di Kabupaten Pemalang menargetkan 360 anak. “Ini kegiatan peringatan imunisasi dunia yang ditempatkan di Kabupaten Pemalang, kita akan mengimunisasi dan memvaksin sebanyak 360 anak,” terang Yulies saat pelaksanaan PID di Puskesmas Kebondalem, Rabu (23/4/2025). “Pelaksanaan imunisasi ini menyasar […]

  • Danrem 071/Wijayakusuma Pastikan Progres Pembangunan KDKMP Pemalang Berjalan Lancar

    Danrem 071/Wijayakusuma Pastikan Progres Pembangunan KDKMP Pemalang Berjalan Lancar

    • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Danrem 071/Wijayakusuma, Kolonel Inf Lukman Hakim, meninjau langsung progres pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di Desa Penggarit, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang, pada Senin (29/12/2025) sore. Kunjungan itu bertujuan memastikan proyek strategis penguatan ekonomi desa tersebut berjalan sesuai rencana. Kedatangan Danrem beserta jajaran pejabat Korem 071/Wijayakusuma disambut hangat oleh jajaran Forkopimda Pemalang, […]

  • Desa Blendung Pemalang Langganan Banjir Rob, Bupati Anom Minta Dukungan Menteri untuk Mengatasi

    Desa Blendung Pemalang Langganan Banjir Rob, Bupati Anom Minta Dukungan Menteri untuk Mengatasi

    • calendar_month Sabtu, 24 Mei 2025
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    Jurnal Pemalang – Bupati Pemalang Anom Widiyantoro bersama wakilnya Nurkholes meninjau desa terdampak banjir rob di Kecamata Ulujami, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, Sabtu (24/5/2025). Tinjauan itu dilakukan di Desa Blendung, desa yang selalu terdampak banjir rob di wilayah Kecamatan Ulujami. Sejak tahun 2019 Desa Blendung terdampak banjir rob yang diakibatkan abrasi. Tanah yang terkikis membuat […]

  • Perda APBD Pemalang 2026 Resmi Ditetapkan

    Perda APBD Pemalang 2026 Resmi Ditetapkan

    • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Peraturan Daerah (Perda) Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Pemalang Resmi ditetapkan oleh Ketua DPRD Kabupaten Pemalang Martono bersama Bupati Pemalang Anom Widiyantoro dalam Rapat Paripurna DPRD dalam rangka Persetujuan Penetapan Raperda Tentang APBD Tahun Anggaran 2026 menjadi Perda dan Penetapan Rencana Kerja DPRD Kabupaten Pemalang Tahun 2027 di ruang rapat paripurna […]

  • Universitas Paramadina dan LP3ES Gelar Diskusi Tata Kelola Danantara

    Universitas Paramadina dan LP3ES Gelar Diskusi Tata Kelola Danantara

    • calendar_month Senin, 3 Mar 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    Jurnal Pemalang –  secara darinUniversitas Paramadina bersama Lembaga Penelitian, Pendidikan dan Penerangan Ekonomi dan Sosial (LP3ES) mengadakan diskusi bertajuk “Apakah Pengelola Dana Negara Danantara Kebal Hukum?” secara daring melalui Zoom Meeting pada Sabtu (1/3/2025). Diskusi ini membahas berbagai aspek tata kelola Danantara, termasuk regulasi hukum, dampak ekonomi, serta transparansi pengelolaannya. Dalam pengantarnya, Fahmi Wibawa, Direktur […]

  • Minim Penerangan Jalan Moga Pemalang, Rizal Bawazier : PT PLN Persero Siap Membantu Mengenai Penerangan

    Minim Penerangan Jalan Moga Pemalang, Rizal Bawazier : PT PLN Persero Siap Membantu Mengenai Penerangan

    • calendar_month Senin, 30 Des 2024
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Anggota DPR RI Rizal Bawazier menyatakan minimnya lampu penerangan Jalan Moga Pemalang akan segera teratasi. “Alhamdulillah saya sudah mendapatkan jawaban positif dari PT PLN Persero bahwa siap membantu mengenai penerangan ini,” kata RB sapaan akrab Rizal Bawazier, Senin (30/12/2024). Rizal mengatakan, selama masa reses di bulan Desember, pihaknya menerima banyak aspirasi dari […]

expand_less