Jumat, 23 Jan 2026
light_mode
Trending Tags
Beranda » Lintas Daerah » Sukses Berwirausaha, Bhabinkamtibmas di Pekalongan Raup Omzet Belasan Juta dari Budidaya Lele

Sukses Berwirausaha, Bhabinkamtibmas di Pekalongan Raup Omzet Belasan Juta dari Budidaya Lele

  • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

JURNAL PEMALANG – Di tengah padatnya tugas menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, seorang anggota Bhabinkamtibmas di Pekalongan sukses menekuni usaha sampingan yang tak biasa. Aipda Slamet Widodo, anggota Polsek Bojong Polres Pekalongan, berhasil membudidayakan ikan lele hingga menghasilkan omzet belasan juta rupiah setiap bulannya.

Usaha budidaya lele ini dirintis sejak empat tahun lalu. Bermula dari hanya tiga kolam, kini Aipda Slamet telah memiliki 13 kolam lele dengan dua jenis unggulan, yakni lele masamo dan sangkuriang.

“Setiap bulan bisa panen antara 5 sampai 7 kwintal ikan lele. Harga jualnya sekitar Rp. 19 ribu sampai Rp. 20 ribu per kilogram,” ujar Aipda Slamet dikonfirmasi.

Selain dijual, hasil panennya juga kerap dibagikan kepada warga di desa binaannya sebagai bentuk kepedulian sosial. Tak hanya itu, ia juga aktif mendorong masyarakat di wilayah tugasnya untuk ikut mengembangkan usaha serupa.

“Alhamdulillah, sekarang sudah ada satu desa binaan yang mengikuti. Di Desa Sumurjomblangbogo, melalui Bumdes Kolam Renang Tirta Arum, warga mulai menjalankan budidaya pembesaran lele,” tambahnya.

Kapolres Pekalongan AKBP Rachmad C. Yusuf mengapresiasi langkah inovatif yang dilakukan anggotanya itu.

“Kami sangat mendukung dan bangga atas inisiatif Aipda Slamet. Ini adalah contoh nyata bahwa anggota Polri tidak hanya hadir sebagai pelindung dan pengayom masyarakat, tapi juga mampu memberikan inspirasi dan solusi ekonomi di tengah masyarakat,” ujar AKBP Rachmad, Minggu (12/10/2025).

Menurutnya, apa yang dilakukan Aipda Slamet merupakan bentuk sinergi antara tugas kepolisian dan pemberdayaan masyarakat. Ia berharap inisiatif serupa dapat ditiru oleh personil lainnya demi mendukung ketahanan ekonomi warga.*

  • Penulis: Fahroji

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hari Jadi Pemalag ke-450, Bupati Berharap Masyarakat Mengutamakan Gotong-Royong dan Kebersamaan

    Hari Jadi Pemalag ke-450, Bupati Berharap Masyarakat Mengutamakan Gotong-Royong dan Kebersamaan

    • calendar_month Jumat, 24 Jan 2025
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    Jurnal Pemalang – Bupati Pemalang Mansur Hidayat berharap warga masyarakat Pemalang mengutamakan gotong-royong dan kebersamaan serta memiliki rasa kekeluargaan. Harapan itu dia sampaikan pada saat menghadiri acara Malam Wungon dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Pemalang ke-450 tahun di pendopo kabupaten setempat, Kamis (23/1/2025) malam. “Persatuan, gotong-royong dan rasa kekeluargaan adalah modal dasar untuk membawa […]

  • Mahasiswa Aceh di Semarang: Pak Luthfi adalah Ayah, Jawa Tengah adalah Rumah

    Mahasiswa Aceh di Semarang: Pak Luthfi adalah Ayah, Jawa Tengah adalah Rumah

    • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Ruang depan Asrama Mahasiswa Aceh Semarang di Jalan Banjarsari, Tembalang, Kota Semarang, tak seperti beberapa hari sebelumnya. Jika sebelumnya cukup lengang, kini ramai dengan tumpukan dus dan karung. Di sudut ruangan nampak timbunan berkarung-karung beras, dus makanan, minuman, minyak goreng, gula, dan mi instan. Bertumpuk-tumpuk jumlahnya. Beberapa mahasiswa nampak sibuk mengepak barang-barang […]

  • Perumda Tirta Mulia Pemalang Berikan Bantuan Logistik ke Korban Banjir di Ulujami

    Perumda Tirta Mulia Pemalang Berikan Bantuan Logistik ke Korban Banjir di Ulujami

    • calendar_month Kamis, 8 Feb 2024
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNALPEMALANG.ID – Perumda Air Minum Tirta Mulia Pemalang mengirimkan bantuan logistik untuk warga yang terdampak bencana banjir luapan Sungai Comal yang menimpa Desa Pesantren Kecamatan Ulujami. Bantuan diserahkan oleh Manajer Umum Perumda Air Minum Tirta Mulia, Eka Rosita Widya Sariningtyas dan diterima Kepala Desa Pesantren, Nurrokhim, untuk didistribusikan ke dapur umum pada Selasa, (6/2/2024). Direktur […]

  • Sidak Mendadak Kapolda Jateng: “Polisi Terbaik Pertahankan Itu!”

    Sidak Mendadak Kapolda Jateng: “Polisi Terbaik Pertahankan Itu!”

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Tengah, Irjen. Pol. Ribut Hari Wibowo melakukan kunjungan mendadak ke Markas Polres Pekalongan pada Selasa (09/09/2025). Kedatangan Kapolda disambut langsung oleh Kapolres Pekalongan AKBP Rachmad C. Yusuf, beserta sejumlah pejabat utama (PJU) dan perwira lainnya. Dalam kunjungannya, Irjen. Pol. Ribut Hari Wibowo menyampaikan bahwa kedatangan mendadak ini […]

  • Warga Banjiri Lapangan Pulosari, Saksikan Puncak Festival Wong Gunung

    Warga Banjiri Lapangan Pulosari, Saksikan Puncak Festival Wong Gunung

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Ribuan warga dari berbagai wilayah sabtu kemarin tumpah memadati lapangan desa Pulosari untuk menyaksikan prosesi kirab ageng banyu panguripan yang merupakan puncak dari acara Festival Wong Gunung satu dekade yang digelar selama tiga hari berturut-turut. Prosesi kirab ageng banyu panguripan di awali dengan kirab budaya yang dilakukan dengan berjalan kaki dari kantor […]

  • Bupati Pemalang Berharap Sinergitas Pemkab Pemalang dengan Insan Pers Terus Terjalin dengan Baik

    Bupati Pemalang Berharap Sinergitas Pemkab Pemalang dengan Insan Pers Terus Terjalin dengan Baik

    • calendar_month Sabtu, 14 Sep 2024
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    Jurnal Pemalang – Bupati Pemalang Mansur Hidayat berharap Pemerintah Kabupaten Pemalang dengan Insan Pers bisa terus kompak dan hubungan terjalin dengan baik. “Semoga sinergitas dan kekompakan ini terus terjalin karena pemerintahan sangat membutuhkan panjenengan semua (insan pers),” ucap Mansur dalam acara Sinergitas dan Having Fun Pemerintah Kabupaten Pemalang dengan Stakeholder dan Insan Pers Tahun 2024 […]

expand_less