Selasa, 13 Jan 2026
light_mode
Trending Tags
Beranda » Lintas Daerah » Libur Tahun Baru, Polres Pekalongan Sebar Personel di Seluruh Objek Wisata: Keamanan Pengunjung Jadi Prioritas!

Libur Tahun Baru, Polres Pekalongan Sebar Personel di Seluruh Objek Wisata: Keamanan Pengunjung Jadi Prioritas!

  • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

JURNAL PEMALANG – Memasuki hari pertama tahun 2026, sejumlah objek wisata di Kabupaten Pekalongan mulai diserbu pengunjung. Mengantisipasi lonjakan wisatawan, Polres Pekalongan menerjunkan personel untuk melaksanakan pengamanan ketat di seluruh destinasi wisata di wilayah hukumnya, Kamis (1/1/2026).

Langkah ini dilakukan untuk menjamin rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang menghabiskan waktu libur tahun baru bersama keluarga. Fokus pengamanan meliputi pengaturan lalu lintas di jalur menuju wisata hingga pemantauan aktivitas pengunjung di lokasi.

Kapolres Pkalongan AKBP Rachmad C. Yusuf, melalui Kasubsi Penmas Sihumas Polres Pekalongan, Ipda Warsito,, menjelaskan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari Operasi Lilin Candi 2025/2026 yang dioptimalkan pada titik-titik keramaian masyarakat.

“Hari ini, dalam rangka libur tahun baru, Polres Pekalongan melaksanakan pengamanan di semua objek wisata yang ada di wilayah hukum kami. Personel telah ditempatkan mulai dari pintu masuk hingga titik-titik yang dianggap rawan kerumunan atau kecelakaan,” ujar Ipda Warsito, S.H., Kamis (1/1).

Beberapa lokasi yang menjadi perhatian khusus petugas di antaranya adalah objek wisata pantai di wilayah utara serta kawasan wisata alam dan pegunungan di wilayah selatan seperti Linggoasri dan sekitarnya. Petugas tidak hanya berjaga, tetapi juga memberikan imbauan secara humanis kepada pengunjung agar tetap waspada.

“Petugas di lapangan juga mengimbau para orang tua agar selalu mengawasi anak-anaknya saat berwisata, terutama di area perairan atau wahana permainan. Kami ingin memastikan tidak ada insiden sekecil apa pun yang mengganggu kegembiraan warga,” tambah Ipda Warsito.

Selain pengamanan di lokasi, unit Satlantas Polres Pekalongan juga bersiaga untuk melakukan rekayasa arus lalu lintas jika terjadi kepadatan di jalur menuju tempat wisata.

  • Penulis: Fahroji

Rekomendasi Untuk Anda

  • Selama Ramadan Jam Operasional Tempat Hibiran Malam Dibatasi, H-3 hingga H+3 Harus Tutup

    Selama Ramadan Jam Operasional Tempat Hibiran Malam Dibatasi, H-3 hingga H+3 Harus Tutup

    • calendar_month Senin, 11 Mar 2024
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JUENALPEMALANG.ID – Selama bulan suci Ramadan 1445 H tahun 2024, seluruh tempat hiburan malam dan rumah makan sepanjang Pantura di Kabupaten Batang jam operasional dibatasi. Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga (Diparpora) Kabupaten Batang Yarsono di Kantornya, Senin (11/3/2024). “Tujuan dari pembatasan ini untuk menjaga ketertiban dan kondusifitas serta menghormati nilai-nilai keagamaan,” […]

  • Jelang Upacara Tradisi Kehormatan Militer, Panglima TNI Cek Kesiapan di Batujajar

    Jelang Upacara Tradisi Kehormatan Militer, Panglima TNI Cek Kesiapan di Batujajar

    • calendar_month Jumat, 18 Apr 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto meninjau secara langsung kesiapan pelaksanaan upacara tradisi kehormatan militer yang akan digelar di Landasan Suparlan, Pusat Pendidikan dan Latihan Pasukan Khusus (Pusdiklatpassus) TNI AD, Batujajar, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Kegiatan upacara tradisi kehormatan militer ini direncanakan akan digelar pada bulan Juli 2025, dan Presiden RI direncanakan […]

  • Bupati Pemalang Meminta Seluruh OPD Respon Cepat dengan Aduan Masyarakat

    Bupati Pemalang Meminta Seluruh OPD Respon Cepat dengan Aduan Masyarakat

    • calendar_month Rabu, 26 Jun 2024
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNALPEMALANG.ID- Bupati Pemalang Mansur Hidayat meminta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Pemalang dapat merespon cepat keluhan dan aspirasi yang disampaikan masyarakat. Hal itu ia sampaikan saat membuka sosialisasi dan bimbingan teknis Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Publik, di Aula Sasana Bhakti Praja komplek rumah dinasnya, Rabu (26/6/2024). “Saya minta semua OPD dapat merespon cepat […]

  • Wagub Jateng Gus Yasin Gagas Digitalisasi Khazanah Wali Berbasis AI

    Wagub Jateng Gus Yasin Gagas Digitalisasi Khazanah Wali Berbasis AI

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen atau yang akrab disapa Gus Yasin, menggagas pemanfaatan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI), untuk mengolah dan mendokumentasikan khazanah para wali sebagai bagian dari penguatan budaya, sejarah, dan dakwah Islam. Gagasan tersebut disampaikan Gus Yasin, yang mewakili Gubernur Jateng, Ahmad Luthfi, pada Dialog Interaktif dalam […]

  • Pertumbuhan Ekonomi Melesat, Investasi Bergeliat

    Pertumbuhan Ekonomi Melesat, Investasi Bergeliat

    • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Tahun 2025 menuju penghujung. Tinggal menghitung hari. Jawa Tengah bersiap menutup tahun dan menyongsong tahun baru 2026 dengan penuh harapan. Menyingkap kilas balik 2025, banyak cerita dan dinamika yang mengiringinya. Bagi Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, tahun 2025 adalah lanskap baru. Di bawah kepemimpinan Gubernur Ahmad Luthfi dan wakilnya Taj Yasin, senarai dinamika, […]

  • Rizal Bawazier Pertanyakan Urgensi Program ‘Gaspol’: Banyak Orang Bicara Cinta Produk Lokal, Tapi Tidak Bisa Mendukung

    Rizal Bawazier Pertanyakan Urgensi Program ‘Gaspol’: Banyak Orang Bicara Cinta Produk Lokal, Tapi Tidak Bisa Mendukung

    • calendar_month Rabu, 14 Mei 2025
    • account_circle Rizqon Arifiyandi
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Anggota DPR RI Rizal Bawazier pertanyakan urgensi program Gerakan Kamis Pakai Lokal (Gaspol) yang telah diluncurkan oleh Kementerian Perdagangan (Kemendag), belum lama ini. Program Gaspol diberlakukan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN). Setiap hari Kamis, ASN diharuskan memakai produk dalam negeri yang diklaim untuk mendukung pelaku UMKM. Rizal Bawazier menyebut, program Gaspol sangat […]

expand_less