Jumat, 23 Jan 2026
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pemalang Raya » Terpantau CCTV, Pencuri Spare Part Sepeda Motor di Pekalongan Ditangkap Warga

Terpantau CCTV, Pencuri Spare Part Sepeda Motor di Pekalongan Ditangkap Warga

  • calendar_month Minggu, 2 Mar 2025
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Jurnal Pemalang – Seorang pencuri spare part sepeda motor berhasil diamankan oleh warga. Aksi TS (30) warga Desa Bojong Wetan Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan telah terpantau CCTV yang sudah dipasang oleh korban di bengkel sepeda motor miliknya.

Iman Khodori (30) warga Desa Rejosari Kecamatan Bojong yang merupakan korban merasa geram dengan aksi pencurian, pasalnya di bengkel miliknya itu, sudah beberapa kali kehilangan spare part sepeda motor, sejak awal Februari 2025.

Kasubsi Penmas Iptu Suwarti, S.H saat dikonfirmasi menyampaikan, petugas Kepolisian (Polsek Bojong) telah menerima penyerahan pelaku pencurian oleh korban bersama warga setempat pada Selasa (25/02/2025).

“Sekitar pukul 04.00 wib, petugas Polsek Bojong telah menerima penyerahan dari  korban, yakni pelaku dan barang bukti dugaan tindak pidana percobaan pencurian dengan pemberatan,” ujarnya, Minggu (02/03/2025).

Barang bukti yang berhasil diamankan.

Iptu Warti menjelaskan, penangkapan pelaku ini bermula dari seringnya bengkel milik korban yang kehilangan beberapa spare part kendaraan, sejak awal Februari 2025.

Karena seringnya kehilangan barang di bengkel miliknya, korban akhirnya berinisiatif untuk memantau bengkelnya dengan menggunakan kamera CCTV.

Selanjutnya, pada hari Selasa (25/02/2025) sekitar pukul 00.00 Wib, korban bersama rekannya dan juga warga berjaga-jaga di dalam rumah korban sambil memantau monitor CCTV bengkel.

“Karena bengkel milik korban ini bersebelahan dengan rumahnya, jadi mereka memantaunya dari dalam rumah korban,” terang Kasubsi Penmas.

Benar saja, sekitar pukul 02.30 Wib, pelaku pencurian masuk ke dalam bengkel dan terpantau dari monitor CCTV.

Pelaku sempat menutupi salah satu kamera CCTV yang berada di bengkel dengan menggunakan stiker, namun  kamera lainnya tidak ditutupi oleh pelaku, sehingga gerak gerik pelaku bisa dipantau oleh korban bersama warga.

  • Penulis: Fahroji

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tanamkan Rasa Peduli Terhadap Lingkungan Pada Siswa, SDN Krapyak 2 Gelar Aksi Peduli Lingkungan

    Tanamkan Rasa Peduli Terhadap Lingkungan Pada Siswa, SDN Krapyak 2 Gelar Aksi Peduli Lingkungan

    • calendar_month Minggu, 19 Mei 2024
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNALPEMALANG.ID – Ratusan siswa Sekolah Dasar Negeri (SDN) Krapyak 2 Jepara bersama para guru melakukan aksi peduli lingkungan dengan membersihkan sampah yang menumpuk dan berserakan di sepanjang bibir Pantai Pelayaran, Kelurahan Karangkebagusan, Minggu (19/5/2024). Mereka melakukan aksi itu berbekal trash bag atau kantong plastik sampah yang digunakan untuk mengumpulkan sampah yang berserakan. Guru SDN 2 […]

  • Maksimalkan Pelayanan Publik, Pejabat Pemerintah Diminta tidak Antikritik

    Maksimalkan Pelayanan Publik, Pejabat Pemerintah Diminta tidak Antikritik

    • calendar_month Kamis, 8 Agt 2024
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    Jurnal Pemalang – Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah, Sumarno meminta pejabat di lingkungan pemerintahan untuk tidak antikritik. Karena dengan begitu, performa pelayanan publik bisa semakin maksimal. Hal itu dia sampaikan saat membuka kegiatan Forum Konsultasi Publik (FKP) di kantor Setda Jateng, Rabu (7/8/2024) kemarin. “Kita harus bersyukur dan berterima kasih ada saran dan kritik,” ungkapnya. […]

  • Connect Souq, Kamar Dagang Islam Dunia Tertarik Jawa Tengah, Siap Angkat Kopi dan Rempah ke Pasar Global

    Connect Souq, Kamar Dagang Islam Dunia Tertarik Jawa Tengah, Siap Angkat Kopi dan Rempah ke Pasar Global

    • calendar_month Selasa, 2 Des 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen (Gus Yasin), menerima Kunjungan delegasi Kamar Dagang Islam Tingkat Dunia (Connect Souq), di Kompleks Kantor Gubernur Jateng Jl Pahlawan Semarang, Selasa, 2 Desember 2025. Delegasi dipimpin oleh Chairman Connect Souq Abdullah Hassan (Kuwait), didampingi Vice Chairman Salmaan Dalvi (Inggris), Leadership Team Parvez Hamduley (Uni Emirat […]

  • Pemalang Government Auto Show 2025 Diharapkan Tingkatkan Perekonomian Daerah

    Pemalang Government Auto Show 2025 Diharapkan Tingkatkan Perekonomian Daerah

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Pemalang Government Auto Show Tahun 2025 yang dilaksanakan 15 sampai dengan 16 November diharapkan dapat meningkatkan perekonomian daerah. Hal itu disampaikan oleh Bupati Pemalang Anom Widiyantoro saat membuka kegiatan tersebut di jalan Surohadokusomo atau samping Kantor Bakesbangpol Pemalang. Sabtu (15/11/2025). Dalam sambutannya, Bupati Pemalang menyampaikan bahwa GAS 2025 merupakan wujud nyata komitmen […]

  • Paramadina–Kemendagri–KAS Gelar Diskusi Strategis tentang Prinsip Ekonomi Pasar Pancasila

    Paramadina–Kemendagri–KAS Gelar Diskusi Strategis tentang Prinsip Ekonomi Pasar Pancasila

    • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNAL PEMALANG – Universitas Paramadina bekerja sama dengan Kementerian Dalam Negeri dan Konrad Adenauer Stiftung menyelenggarakan diskusi panel bertajuk “The Principles of Pancasila Market Economy” bertempat di JW Marriott Hotel Jakarta pada Kamis (20/11/2025). Prof. Didik J. Rachbini, Rektor Universitas Paramadina, dalam sambutannya menekankan bahwa implementasi prinsip ekonomi Pancasila menjadi hal yang krusial untuk menjawab […]

  • Hadiri Puncah Acara HPN 2024, Pj Gubernur Jateng Mengharapkan Pers Jateng Tetap Profesional

    Hadiri Puncah Acara HPN 2024, Pj Gubernur Jateng Mengharapkan Pers Jateng Tetap Profesional

    • calendar_month Selasa, 20 Feb 2024
    • account_circle Fahroji
    • 0Komentar

    JURNALPEMALANG.ID – Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana menghadiri puncak acara peringatan Hari Pers Nasional (HPN) ke-78 yang mengusung tema ‘Mengawal Transisi Kepemimpinan Nasional dan Menjaga Keutuhan Bangsa’, di Ecovention Ancol, Jakarta, Selasa (20/2/2024). Nana Sudjana mengatakan, HPN merupakan momentum bagi insan pers di seluruh Indonesia untuk meningkatkan tanggung jawab, profesionalitas, dan independensi. Nana […]

expand_less